Siswa Kelas XII MAN 3 Banjarmasin Dibekali Tes Minat Penjurusan Kuliah Dari Ruang Guru

.

Pembekalan Tes Minat Penjurusan Kuliah oleh Ruang Guru

MAN 3 Banjarmasin - Siswa Kelas XII Madrasah Aliyah Negeri (MAN) 3 Kota Banjarmasin baik IPA, IPS, dan IIK diberikan pembekalan  tes minat penjurusan kuliah dari Ruang Guru sebagai dasar/gambaran bagi siswa yang ingin melanjutkan pendidikan tinggi di Universitas ternama.

Wakil Kepala Madrasah (Wakamad) Kurikuilum H. Rakhmat Noor, M.S.I menyampaikan bahwa pembekalan tes minat penjurusan kuliah bagi kelas XII (Akhir) sangat perlu untuk siswa, agar setiap siswa yang ingin melanjutkan pendidikan ke tingkat Perguruan Tinggi dapat mengetahui tingkat dan kemampuannya dibidang apa saja.

“Dengan  mengikuti pembekalan, siswa dapat mengetahui kiat-kiat untuk mengikuti Seleksi Nasional Masuk Perguruan Tinggi Negeri (SNMPN), serta Seleksi Bersama Masuk Perguruan Tinggi Negeri (SBMPTN) yang diinginkan siswa,” sampai H. Rahmat, Rabu (11/01/23), di ruang kerjanya.

“Selain itu, siswa dapat memilih perguruan tinggi serta jurusan yang kemungkinan besar para siswa mendapat peluang diterima,” tandas H. Rakhmat.

Semerntara salah seorang siswa Muhammad Iqbal mengatakan sangat antusias mengikuti kegiatan yang diselenggarakan oleh ruang guru untuk memilih PTN dan jurusan yang menjadi pilihannya. “Saya akan mempelajari dengan seksama kiat-kiat dan strategi yang diberikan oleh ruang guru agar dapat diterima di PTN yang diinginkan,” pungkas Iqbal.

 

Penulis : Ajay
Foto : Ajay

Berikan Komentar
Silakan tulis komentar dalam formulir berikut ini (Gunakan bahasa yang santun). Komentar akan ditampilkan setelah disetujui oleh Admin

LINK TERKAIT